Dengan semakin majunya teknologi dalam bidang struktur, konstruksi, arsitektur yang dipadukan dengan ilmu lingkungan (biologi dan kesehatan), ditemukanlah sebuah teknologi dalam bidang bangunan salah satunya adalah alat pembuangan limbah kotor yang diharapkan dapat menggantikan fungsi septic tank tradisional. Munculnya bio septic tank telah disambut baik beberapa tahun terakhir oleh masyarakat yang peduli akan kesehatan lingkungan. Hal ini dibuktikan dengan telah digunakannya septic tank bio di rumah mereka, terutama di kompleks perumahan menengah ke atas.
Para ahli telah menemukan sejenis tanki limbah yang disebut bio septic tank untuk menggantikan keberadaan septic tank konvensional. Tanki ini disebut sebagai bio septic karena mampu mengolah limbah padat dengan cepat menjadi limbah cair tanpa bau dan berwarna jernih ketika keluar dari tanki pengolahan ke selokan. Limbah padat diolah oleh sebuah alat yang dinamakan biofilter yang dilengkapi dengan banyak sekali bakteri pengolah limbah menjadi cairan kemudian melalui pipa desinfektan yang dapat merubah cairan menjadi tidak berbau dan berwarna bening.